Monday, September 1, 2014

DIBALIK CERPEN MAJALAH SERAMBI AL-MUAYYAD : BENING

BENING - SERAMBI SEP 2013


Setelah di Majalah Hadila, saya kembali mengirim cerpen untuk Majalah Serambi Al-Muayyad, sebuah majalah intern Pondok Pesantren Al-Muayyad Surakarta. Cerpen lama saya coba kirim melalui email. Cerpen dengan judul Bening saya tulis atas inspirasi dari kalimat yang diucapkan oleh seorang penulis Donatus .A Nugroho "Tapi, siapa yang berani mencemburui Tuhan?" Dan berdasarkan kisah nyata yang pernah terjadi. Dari gabungan kedua ide itu, maka jadilah cerpen ini.
Kalimat tersebut saya anggap unik dan tentu saja menggelitik untuk saya kembangkan menjadi sebuah cerpen. Lalu cerpen inipun mendapat sambutan yang bagus pada saat acara Bahas Karya di FLP Soloraya yang dibedah oleh Komunitas Sastra Sketsa Kata, karena openingnya cukup menghentak.
Saya yakin kalau cerpen ini akan dimuat di majalah ini. Dan keyakinan saya pun terbukti dengan iringan sebuah kalimah Alhamdulillahirobbil 'alamiin. Pesan yang ingin saya sampaikan di cerpen ini adalah pacaran bukanlah sebuah jalan, namun mencintai Tuhan adalah yang utama.

No comments: